Follow @Bakso Kutut untuk mendapatkan hadiah dari kuis2 kami ....

Sabtu, 11 Februari 2012

Balasan Sepadan Untuk Keikhlasan

Diceritakan kembali dari seorang sahabat penjual daging ayam potong di Pasar Kranggot , Cilegon . Dimana sahabat tersebut merasakan balasan yang sepadan untuk keikhlasan nya atau boleh saya bilang sangat berlipat - lipat balasannya .

Suatu hari saya belanja ke pasar kranggot untuk persiapan jualan di Pusat Kuliner The Level , Cilegon . Salah satu kebutuhan saya adalah daging ayam sebagai bahan baku mie ayam serta beberapa bahan tambahan seperti sayuran pendukung . Setelah bertemu dengan sahabat tersebut saya memesan 1/2 kgn daging ayam tanpa tulang . Setelah memesan , saya tinggal sebentar untuk belanja kebutuhan lainnya . Kira2 30 menit berlalu setelah daftar belanja tercukupi  , saya kembali ke lapak sahabat tersebut untuk mengambil pesanan daging ayam . Namun apa yang terjadi , sahabat tersebut kebingungan karena pesanan saya sudah disiapkan namun mungkin dia lupa dimasukan kantong belanja orang lain . Dengan perasaan pasrah sahabat tersebut mengiklaskan daging tersebut . Dan pesanan saya di ambilkan dari ayam yang baru ... jadi hari ini sahabat tersebut rugi 1/2 kg daging ayam . Mgk kecil namun dapat menyedot keuntungan yang bisa didapat hari ini .

Berselang 1 mgu saya memesan ceker , untuk bahan baku mie ayam ceker . Malam sebelumnya saya sms untuk pesanan tersebut dan akan saya ambil besok paginya . Ketika paginya sampai dilapak sahabat tersebut , dengan semangat dia bercerita " Mas , daging yang kemarin hilang diganti dengan pesanan dari warnasari sejumlah 80 kg !!!!! " Subhanallah .... benar -benar diganti , jadi ingat ucapan Ustadz Yusuf Mansur yang sangat giat mengkampanyekan sedekah dimana2 , kalau boleh diartikan sahabat tersebut mengiklaskan daging tersebut untuk dijadikan sedekahnya  ..... Daging 1/2 kg yang berharga cuma 18rb diganti dengan pesanan daging 80 kg senilai 4.5 Jt ...... Itung sendiri ya itu udah lipat berapa .

Hal ini menjadi cambuk bagi saya untuk senantiasa meluangkan uang barang 10rb atau 100rb hehehehheh , sekarang bukan hanya niat aja tapi jumlah harus diperhitungkan . Kata Ippho Santosa , ndak jamannya sedekah seikhlasnya .. harusnya segede2 nya .... Dan DIJAMIN DIGANTI BERLIPAT GANDA......
Semoga cerita ini sedikit banyak memberi khasanah arti sedekah  atau dalam arti lain keiklasan untuk orang lain .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar